rodabalap.com – Ketika berada dilintasan balap, seoarang pebalap tidak hanya mengandalkan motor bagus dan kencang saja, tapi juga kesabaran. Sebut saja Rifai pecinta motor lawas bisa membuktikan hal tersebut dalam kejuaraan balap motor di kota Sragen, Jateng beberapa waktu yang lalu. Lelaki belasan tahun itu berhasil naik podium, meski hanya berbekal motor Astre Grand keluaran tahun 1994.
Terang saja keberhasilan Rifai bikin panas petarung lain yang turun di kelas Bebek 4 Tak Tune Up 125 cc yang nota bene diisi oleh motor 5 TP. Tiada anagin tiada hujan, partai ulang Astrea Grand Vs 5 TP terjadi di kota Purwodadi, Jateng Minggu yang lalu. Kali ini Astrea Grand dibikin bener-benar tak berkutik. Itu artinya skor 1-1, tenang dulu. Penulis bisa bilang begitu berdasarkan data yang pernah di up date di www.rodabalap.com.
Nach akhir pekan ini di sirkuit Lanudgading Wonosari Yogyakarta akan ada Fun Race Science Society 2018. Nach-nya lagi Rifai & Freind konfirmasi akan hadir alias ikut memanaskan lintasan aspal Lanudgading yang memang sudah terkenal panas. Pastinya akan menjadi sebuah tontonan yang menarik. Teknologi menolak punah versus teknologi jaman now. Jadi, segera agendakan akhir pekanmu di Yogyakarta. D 14 N